Drupal
adalah sebuah perangkat lunak sistem manajemen konten yang bebas dan terbuka
yang di distribusikan dibawah lisensi GPL, pengembangan dan perawatannya
dilakukan oleh ribuan komunitas pengguna dan pengembangan di seluruh dunia.
Dibuat dengan bahasa pemrograman PHP, Drupal dapat dipasang pada beberapa jenis
database seperti MySQL, PostgreSQL, SQLite, MariaDB, dan juga MsSQL. Web server
yang mendukung diantaranya Apache, Nginx, IIS yang berjalan pada sistem operasi
Cross-platform seperti Microsoft Windows, Mac, OS X, Linux, dan FreeBSD. Drupal
dapat diunduh secara bebas dan dapat digunakan secara bebas, sehingga
memungkinkan setiap orang baik secara individu maupun komunitas untuk
mempublikasi, mengatur, mengelola dan mengorganisir berbagai jenis dari isi/konten
pada website. Kemampuannya tidak sekedar sebagai CMS, namun dengan modul
API-nya Drupal juga dapat digunakan sebagai CMF dalam membangun aplikasi
berbasis Web.
Drupal
dapat digunakan untuk membangun :
- Portal Web Komunitas
- Forum Diskusi
- Website Perusahaan
- Aplikasi Internal
- Website Personal atau Blog
- Aplikasi Komersial E-commerce
- Kumpulan Sumber Informasi
- Situs Jaringan Sosial
- Jaringan Intranet
- Surat Kabar (newsletter)
- Galeri Multimedia
Fitur
Unggulan
- CMS (Content Management System) Sistem Manajemen Konten
- CMF (Content Management Framework) Sistem Platform
- Blog pengguna tunggal dan pengguna jamak
- Built-in Forums engine
- Multi situs hanya dengan satu instalasi
- Multi bahasa, sudah mendukung Bahasa Indonesia dan Bahasa Jawa
- Konten Multimedia
- Mendukung banyak jenis database seperti MySQL, PostgreSQL, SQLite, MsSQL, dan MariaDB
- Bisa dipasang dengan webserver Apache, Nginx, IIS, dan Lighttpd
- Pengaturan hak akses pengguna tak terbatas, bukan hanya pengaturan hak akses jenis konten bahkan bisa memberikan hak akses tiap field data
- Bisa membuat jenis konten baru yang tipe datanya sesuai keinginan pengguna
Paket Distribusi
Drupal
- Open Atrium, paket drupal ditujukan untuk pembuatan situs intranet
- Open Publish, paket drupal ditujukan untuk pembuatan situs berita
- Acquia Common, paket drupal ditujukan untuk pembuatan situs jaringan social
- UberDrupal, paket drupal ditujukan untuk pembuatan situs e-commerces
- Pressflow, paket drupal ditujukan untuk pembuatan situs yang mengutamakan kinerja yang lebih cepat
Konsep
- Node adalah satuan konten yang terdapat dalam drupal. Sebuah node dapat merupakan blog, topik forum, berita, halaman statis, gambar, video, audio, maupun flash. Kumpulan node inilah yang membentuk keseluruhan konten dalam sebuah website berbasis drupal.
- Taxonomy digunakan untuk mengkategorisasikan konten. Nama taxonomy diambil dari ilmu klasifikasi. Dengan demikian setiap satuan konten sepenuhnya diserahkan kepada pengguna yang punya hak untuk mengatur taxonomy. Modul-modul lain juga menggunakan modul taxonomy untuk mengklasifikasikan konten tertentu, seperti misalnya Forum dan Image Gallery.
- Comment merupakan tanggapan terhadap sebuah node yang dituliskan oleh user (komentar)
- Menu adalah sistem penanganan request melalui URL. Jika clean URL tidak diaktifkan, maka setiap query string yang berbentuk ?q= akan ditangani oleh sistem menu
- Module adalah satuan program yang ditulis dalam PHP yang jika diaktifkan akan menambah fungsi terntentu. Misalnya modul Organic Groups untuk member fungsi group/mailing list seperti layaknya Google Groups ataupun Yahoo Groups. Modul Images untuk mengijinkan user mengupload gambar sebagai node
- Theme penampakan luar dari sebuah website drupal. Sistem theme akan mengatur bagaimana website ditampilkan, layout halaman, penempatan block, style, dan sebagainya. Theme dapat diubah-ubah dengan memilih theme yang tersedia dalam direktori /themes maupun /sites/all/themes
- Hook adalah metoda yang digunakan drupal agar setiap modul dapat menambahkan fungsi tertentu, dengan cara mengaitkan fungsi tertentu tersebut pada hookyang dimiliki sistem drupal.
- Entity digunakan untuk menyimpan dan menampilkan data, yang dapat menjadi node, user, istilah, taksonomi atau pengembangan secara kustom.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar