Jumat, 19 Oktober 2012

Kamis + Jumat :)


Hai pemirsaaaaaa… apa kabar? Selamat malam semuaaa… maaf ya, tadi saya masih belum sempet buka blog karena alasan klasik : koneksi ngajak ribut! Slogannya aja : “I hate slow” buktinya? Ini udah tarif paket bulanan naek, lemotnya naik juga! *sabar ya puk.puk* dan pemirsa, mala mini saya dan ketidakbosanannya, saya akan terus share dan share tentang kegiatan apa saja yang saya dapatkan selama PSG J

Dan dimulai hari kamis, kami semua dengan batik-batiknya disuruh Pak Didit benerin computer yang kemaren bisa untuk diinstall Linux. Amazed! Dan hanya ada dua yang berhasil di install dan satunya lagi selalu error *arghhhh*. Dan karena kami berempat belum tahu menginstall linux, akhirnya kami meminta bantuan tante Google buat search installasi Linux :D dan pemirsaaaa, disela-sela menginstall Linux, saya yang notabene belum mengerjakan Cisco, akhirnya saya nyambi ngerjain Cisco. Dan tak lupa juga, tugas harian ngeblog saya kerjakan “tutorial mengcrimping kabel” :D dan siangnya, kami membereskan computer yang bisa tersebut. Karena mengcrimping kabel di ruang server sudah selesai sejak kemaren, akhirnya kami sedikit longgar waktunya.

Dan hari jumat, saya berangkat dengan memakai pakaian OR, dan pas dijalan, didepan BNI, ketemu sama Nisa dan Nohe gak masuk karena sakit flu. GWS ya Nohe J dan akhirnya saya dibarengin Nisa sampek kantor *terimakasih ya Nisa*. Dan sesampainya di kantor, tidak ada tanda-tanda kalau ada senam pagi. Dan saya sama Nisa sepakat buat nungguin sampek jam 8 buat senam, jika tidak senam-senam juga, saya sama Nisa akan ganti pakaian OR. Dan pemirsa, sampek siang kami tidak ada kerjaan apa-apa kecuali ngutak-atik blog dan mengisi jurnal harian PSG J dadaaaaaahhhh selamat bertemu hari senin dengan motivasi yang tinggi!

modul instalasi Linux Ubuntu UGOS :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar